Wednesday, May 31, 2023
HomeDaerahDeklarasi Anti Korupsi Ciptakan Pemerintahan yang baik (Good government) dan pemerintahan yang...

Deklarasi Anti Korupsi Ciptakan Pemerintahan yang baik (Good government) dan pemerintahan yang bersih (Clean government) di Kecamatan mustika jaya

NEWS. POSPUBLIK. COM
Kota Bekasi
-Pelaksana Tugas (Plt) Wali Kota Bekasi Tri Adhianto menghadiri deklarasi komitmen anti korupsi dalam rangka meningkatkan kualitas penyelenggaraan pemerintahan yang baik (good government) dan pemerintahan yang bersih (clean government) di Kecamatan mustika jaya. Rabu(23/3/22).

Dalam sambutannya, Plt Wali Kota Bekasi mengungkapkan harus memiliki perubahan perilaku, mindset, pola pikir dan pola sikap dari diri sebagai abdi negara. Memiliki sebuah inovasi dalam pelayanan terbaik untuk melayani masyarakat.

Plt Walikota juga mengatakan sekarang jaman nya jejak digital sampai 10-20 tahun apa yang kita lakukan akan terekam di masa depan

yang lebih penting adalah bagaimana implementasinya dalam pelaksanaan kegiatan. Harus ada perubahan perilaku, mindset, pola pikir dan pola sikap dari kita semua.

Dimulai dari para pejabat yang ada, karena keteladanan dimulai dari kepemimpinan dan dimulai dari diri kita masing-masing,” tegas Tri.

Plt Wali Kota Bekasi Tri Adhianto menambahkan, sebagai aparatur kita bertugas memberikan pelayanan, kita harus memiliki tata kelola terkait dengan pemerintahan yang di dalamnya terdapat tata kelola keuangan dan harus sesuai dengan aturan yang berlaku, sikap disiplin harus diterapkan dalam diri sendiri agar bisa menjadi contoh pegawai lainnya.

“Masih banyak pola kerja yang harus diperbaiki. Kita harus menjemput yang namanya persoalan, kita harus mencari solusi dari sebuah persoalan yang ada. Semakin kita responsif, semakin kita aktif pasti akan lebih banyak pekerjaan kita.

Tetapi itu harus dinikmati, itulah bagian dari pekerjaan kita bukan selalu berada pada zona nyaman. Ada hal-hal kecil yang seharusnya selalu kita komunikasikan, karena yang namanya pembangunan tidak akan bisa berjalan sendiri. Oleh karena itu hari ini kita hadirkan ketua camat, tokoh masyarakat, pemuka agama, ketua RW dan RT,”. jelas Tri Adhianto.( Red)

Reporter : Andi
Editor : SF

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments